This site uses cookies from Google to deliver its services, to personalize ads and to analyze traffic. Information about your use of this site is shared with Google. By using this site, you agree to its use of cookies. Learn More

Bahaya Kekurangan Minum Air Putih Bagi Kesehatan - Makanan Sehat

lusihkas.blogspot.com - Manusia mungkin dpt bertahan hidup tanpa makanan selama berhari-hari bahkan berminggu-minggu, tapi tak tanpa meminum air. Kurang minum air putih jg terbukti memiliki dampak negatif terhadap kesehatan secara keseluruhan.

Sayangnya, tak semua orang paham pentingnya mencukupi kebutuhan cairan dlm tubuh. Padahal, komposisi tubuh kita sekitar 66% tersusun atas air. Rasa haus yg Anda rasakan merupakan reaksi tubuh yg membutuhkan cairan tambahan. Dengan kata lain, bila permintaan tubuh tersebut tak dipenuhi, maka timbul berbagai respons negatif yg merugikan.

Bahaya Kekurangan Minum Air Putih Bagi Kesehatan
Air dan oksigen adlh dua hal yg takkan terpisahkan dan mampu memperpanjang / memperpendek usia Anda. Kekurangan cairan tubuh tak hanya membuat Anda merasa kehausan, tapi jg berbahaya bagi metabolisme tubuh, seperti pengentalan darah.

Selain itu, masih ada banyak dampak negatif lainnya yg bakal membahayakan kesehatan. Berikut 10 bahaya kurang minum air putih untk kesehatan tubuh.

1. Penuaan dini
Kekurangan cairan tubuh berdampak buruk terhadap kesehatan kulit. Kerutan dan keriput semakin tampak dan muncul lebih cepat dari usia Anda sebenarnya. Kurang minum air putih jg membuat kulit Anda tampak kusam dan kurang cerah. Alhasil, Anda kelihatan lebih tua.

2. Merasa cepat lapar
Otak akan mengaktifkan sinyal lapar ketika tubuh mengalami dehidarasi. Makanan dgn kandungan air yg rendah akan menghambat proses metabolisme dan membuat penimbunan lemak. Inilah salah satu dampak negatif kurang mengonsumsi air putih.

3. Massa otot menurun
Karena otot mengandung banyak air, otot-otot dlm tubuh Anda tentu saja butuh pasokan air agar massanya tetap terjaga. Jika tubuh Anda kekurangan air, maka akibatnya otot pun akan ikut menyusut. Jadi, untk menghindari hal itu, usahakan minum air putih yg cukup sebelum dan sesudah olahraga.

4. Kulit kering
Inilah salah satu dampak paling berbahaya kekurangan cairan tubuh. Kulit merupakan organ paling besar dlm tubuh manusia. Oleh sebab itu, sangat penting untk mencukupi kebutuhan air yg diperlukan agar berfungsi dgn normal. Kekurangan cairan tubuh membuat kulit bekerja kurang optimal dlm membuang racun-racun dlm tubuh.

5. Nyeri persendian
Baik tulang belakang maupun tulang rawan tubuh kita tersusun dari 80% air. Jika Anda ingin terhindar dari nyeri sendi, upaya paling sederhana yg bisa Anda lakukan yaitu dgn minum cukup air putih.

6. Mata kering
Kekurangan cairan tubuh jg berdampak pd kesehatan mata. Ketika tubuh Anda mengalami dehidrasi, mata Anda akan kering dan menjadi kemerah-merahan karena iritasi. Terlebih lagi jika Anda memakai lensa kontak, mencukupi kebutuhan air wajib Anda lakukan.

7. Mulut kering
Tanda paling tampak dari kekurangan cairan tubuh bisa Anda amati dari kondisi mulut yg kering, termasuk bagian langit-langit, lidah / bibir. Jika sebelum semuanya semakin memburuk, segera hidrasi tubuh Anda dgn banyak minum air putih.

8. Capek dan kelelahan
Mudah lelah adlh tanda utama dehidrasi. Ketika tubuh mengalami dehidrasi, itu artinya jaringan dan sel dlm tubuh kekurangan cairan. Hal ni mengakibatkan seseorang merasa letih dan malas melakukan aktivitas.

Selain itu, sakit kepala dan mual-mual jg menjadi pertanda lain kekurangan cairan tubuh. Satu-satunya cara untk mengatasinya yaitu dgn banyak mengonsumsi air putih.

9. Mengantuk
Gampang mengantuk meski sudah tidur cukup? Itu tanda bahwa Anda mengalami dehidrasi. Gejala mengantuk disebabkan suplai oksigen ke otak berkurang yg disebabkan oleh kekurangan cairan tubuh. Imbasnya, Anda jadi tak konsentrasi dlm berpikir / hilang fokus.

10. Warna urin yg pekat
Saat Anda buang air kecil dan ternyata warna urin Anda berwarna kuning pekat, itu artinya tubuh Anda butuh banyak cairan. Tidak hanya itu, kekurangan air jg dpt membahayakan fungsi organ pencernaan, seperti lambung, usus, kandung kemih, dan ginjal.
Baca juga:


Nah, itulah beberapa bahaya kurang minum air putih terhadap kesehatan tubuh. Oleh karenanya, cukupi kebutuhan cairan tubuh Anda tiap harinya dgn meminum air putih sekitar 8 gelas. Di samping itu, Anda jg perlu mengonsumsi makanan yg mengandung banyak cairan, seperti buah dan sayuran. (mw)

0 Response to "Bahaya Kekurangan Minum Air Putih Bagi Kesehatan - Makanan Sehat"

Post a Comment

Contact

Name

Email *

Message *